Cara Mudah Verifikasi Paypal Dengan VCN BNI

Selamat Pagi teman, kali ini saya akan berbagi pengalaman sendiri tentang verifikasi akun paypal dengn VCN (Virtual Card Number) dari BANK BNI. Apa itu VCN? VCN (Virtual Card Number) adalah nomor kartu virtual terdiri dari 16 angka (digit). Masa berlaku VCN adalah 1 jam dan hanya dapat digunakan 1 kali transaksi per request VCN. Saat ini VCN dapat diperoleh melalui SMS dari sistem BNI ke nomor handphone nasabah pemegang BNI kartu debit yang sudah melakukan registrasi dan aktivasi fitur BNI SMS Banking (transaksi financial / non financial). Gimana caranya agar dapat VCN ini, tentunya teman harus bikin dulu tabungan di BNI baru bisa gunakan fasilitas yang diberikan oleh BNI seperti VCN tadi. Nah dengan VCN BNI ini akun paypal teman bisa terverifikasi. Langsung saja ya. 1. Kita mesti mendaftar di paypal dengan data diri yang valid, itu dimaksudkan agar kita mudah dalam melakukan penarikan, karena jika tidak valid tentu kita akan kesulitan melakukan penarikan. 2. Setelah kita selesai melakukan pendaftaran kita akan diminta memverifikasi akun paypal kita. 3. Yang mesti kita lakukan adalah membuat VCN (virtual Card Number) dari kartu debit BNI kita dengan cara ketik REQ VCN (nominal) kirim ke 3346 contoh REQ VCN 100000 kirim ke 3346 ( saya cuma REQ VCN 50000 saja soalnya paypal cuma Charge Rp. 19.000-an ), Pastikan nomor HP yang kita gunakan telah terdaftar di sms bangking BNI, kalau belum silahkan melakukan dahulu pendaftaran di ATM atau Cabang BNI terdekat. 4. Setelah kita mendapatkan sms dari bank BNI,yang isinya VCN dari MasterCard maka isikan no VCN tersebut di akun paypal yang kita buat tadi, security code 3 angka juga sudah ada di sms yang kita terima, beserta masa berlaku VCN tersebut.
5. Setelah kita menginput VCN ke akun paypal kita,maka paypal akan mendebet rekening kita sebesar $ 1,95 kurang lebih Rp 19,000 dan paypai akan mengirimkan 4 security code untuk proses validasi. Jangan khawatir sob, dana ini nanti akan di debet ke akun paypal kita.
Cara mendapatkan security code ini teman bisa lewat CALL CENTER BNI atau sobat bisa cetak rekening koran tabungannya langsung datang ke bank BNI atau bisa juga dengan menghubungi (021) 500046, (saya pribadi langsung datang ke bank BNI terdekat, bilang saja mau cetak koran untuk mengetahui kode VCN dari paypal). kalu lewat Call center harus daftar phone banking dulu, jika belum mendaftar phone bangking maka daftarkan dulu melalui atm, karena jika di cek di internet bangking dan sms bangking maka tidak akan mendapatkan rincian detail transaksi, setelah mendapatkan 4 kode sekuriti nya maka segera masukkan ke akun paypal kita, maka kita akan mendapatkan status terverifikasi.
7. Dan ini hasil akhirnya, paypal saya terverifikasi Semoga bermanfaat teman

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di adifit'sblog
selamat bergabung di blog ini
silahkan tinggalkan beberapa komentar demi inovasi kita bersama.